UPTD TAMAN BUDAYA : PADURAKSA OLEH KOMUNITAS SENI WASESA ANANTA

Paduraksa adalah sebuah pilar sebagai pendukung kokohnya sebuah bangunan style bali, yang mampu memberikan kekuatan untuk melindungi penghuninya ditempat yang dirasa mampu memberikan kesan adi luhur seperti tempat-tempat sepiritual. Paduraksa memupuk kesan persatuan, merentangkan tangan berpegangan kokoh menyangga tembok sekelilingya untuk melindungi penghuni yang ada didalamnya.
Paduraksa memberikan sebuah transformasi ide garap yang menginspirasi penata, dari sebuah konsep yang tertuju pada megahnya bangunan dan ornament taman budaya. Dari fenomena tersebut penata membuat suatu karya yang saling berpegang erat sebagai satu-kesatuan karya seperti kokohnya bangunan paduraksa yang membentengi sekitarnya. Bangunan kokoh paduraksa juga memberikan arti sebuah estetika dalam berkarya sesuai dengan bentuk penyajianya yang diharapkan mampu memberikan tawaran dalam berkarya inovatif dan didalam situasi pandemi COVID-19 agar karya ini serta-merta turut ikut membentengi masyarakat dari sisi kesenian dengan berkarya sesuai arahan pemerintah.