Translate

April 19, 2024

Dinas Kebudayaan

Mari Lestarikan Tradisi & Kebudayaan Bali

UPTD. MUSEUM BALI : GORESAN RASA OLEH SANGGAR SENI KEBO IWA

UPTD. Museum Bali Aktualisasi Karya Seni Le Mayuer Oleh Sanggar Seni Kebo Iwa

Karya Tari Kontemporer ‘GORESAN RASA’

Sebagai Persembahan Cinta Sempurna Dari

‘ADRIEN JEAN LE MAYEUR dengan NI POLLOK’

Ketika goresanku telah menyentuh rasa, tak pernah ku kira semua mulai menjadi indah, dan terimakasih karena telah memilih aku pula untuk menemani hari”mu. Karya ini adalah sebuah karya seni Pertunjukan Kontemporer yang mendeskripsikan kisah Cinta Le Mayour dengan Ni Pollok. Kedekatan rasa antara sosok seniman lukis dan wanita Bali yang memiliki pesona, hingga mampu tumbuh menjadi kesatuan rasa yang begitu dalam. Tergores di atas kanfas, kemudian menjadi cerita perjalanan hidup kedua insan tersebut.